SOLOK, CARAPANDANG - Wakil Bupati Solok, H. Candra, menghadiri rapat pembebasan lahan untuk pembangunan jalan nasional Aie Dingin pada Kamis, 8 Mei 2025. Rapat tersebut merupakan tindak lanjut dari kunjungan Menteri PUPR ke Nagari Aie Dingin pada Sabtu, 3 Mei 2025.
Dalam sambutannya, Pj Wali Nagari Aie Dingin, Heril Wandi, menyampaikan bahwa rapat ini merupakan langkah konkret pasca-kunjungan Menteri PUPR. Wakil Bupati H. Candra menyampaikan salam dari Bupati Solok dan menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menindaklanjuti arahan Menteri PUPR terkait pembangunan jalur alternatif baru ruas nasional Aie Dingin yang menghubungkan Lubuk Selasih - Surian - Solok Selatan.
Pembangunan jalur alternatif ini diharapkan dapat mengatasi masalah jalan yang sering longsor dan putus. Pemerintah Kabupaten Solok bersama Kementerian PUPR telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 290 miliar untuk pembangunan jalur alternatif ini.
Wakil Bupati H. Candra juga meminta agar masyarakat Nagari Aie Dingin dapat menyerahkan lahan yang dibutuhkan untuk pembangunan jalur alternatif ini. Ia menjelaskan bahwa penyerahan lahan ini akan membawa manfaat besar bagi masyarakat Nagari Aie Dingin, seperti potensi menjadi daerah ekonomi baru dan kawasan wisata baru.